✸ Halo Halo✸
kalian tentunya punya gigi kan,nah biar kita bisa merawat gigi agar tetap sehat,langkah awal tentunya dengan mengenal gigi gigi kalian dengan baik,ingatlah pepatah TAK KENAL MAKA TAK SAYANG
Kalo kalian udah kenal tuh,sama susunan gigi kalian,pasti kalian akan berusaha menjaga kondisi kalian tetap sehat. Kalo udah gitu ayo kita liat bagian2 gigi ya,ternyata gigi di mulut kita punya nama lho
mau tau namanya,yuk mari kita intip :
Pada manusia dapat ditemui 4 macam gigi yang terdapat pada mulu, antara lain :
1. Gigi Seri (Incisivus)
Gigi seri adalah gigi yang memiliki satu akar yang berfungsi untuk memotong dan mengerat makanan atau benda lainnya.
2. Gigi Taring (Caninus)
Gigi taring adalah gigi yang memilki satu akar dan memiliki fungsi untuk mengoyak makanan atau benda lainnya.
3. Gigi Geraham Kecil (Premolar)
Gigi graham kecil adalah gigi yang punya satu akar dan ada juga yang 2 akar serta berguna / berfungsi untuk menggilas dan mengunyah makanan atau benda lainnya.
4. Gigi Geraham (Molar)
Gigi geraham adalah gigi yang memiliki dua akar dan ada juga yang 3 akar serta memiliki fungsi untuk melumat dan mengunyah makanan atau benda-benda lainnya.
♛ Setelah kita tahu nama nama dari gigi kita,sekarang kita pahami di dalam gigi itu ada apa saja sih? Dalam satu gigi terdapat 4 jaringan ,antara lain;
1. Email
Email adalah jaringan yang berfungsi untuk melindungi tulang gigi dengan zat yang sangat keras yang berada di bagian paling luar gigi manusia.
2. Tulang
Tulang merupakan lapisan yang berada pada lapisan setelah email yang dibentuk dari zat kapur.
3. Rongga Gigi
Rongga gigi adalah rongga yang di dalamnya terdapat pembuluh darah kapiler dan serabut-serabut syaraf.
4. Sementum
Semen merupakan bagian dari akar gigi yang berdampingan / berbaasan langsung dengan tulang rahang di mana gigi manusia tumbuh.